Inilahlangkah dan cara menghidupkan kompresor kulkas tanpa relay yang baik dan benar. Yuk, simak artikelnya supaya kamu bisa lakukan sendiri di rumah. Kulkas merupakan peralatan elektronik di rumah yang sangat penting. Fungsinya yang berguna untuk mendinginkan makanan serta minuman menjadi tidak tergantikan karena memiliki peran yang vital.
Kompresor kulkas adalah bagian penting dari kulkas itu sendiri. Kompresor, dari namanya, adalah sesuatu yang sudah tidak asing lagi di telinga kita. Tapi apakah itu sebenarnya kompresor? Secara singkat, kompresor adalah alat yang mampu memberikan tekanan gas tertentu dalam sebuah mesin. Kompresor ini penting sekali peranannya pada teknologi yang sering kita jumpai. Contohnya, pengisian ban dan kulkas adalah mesin yang menggunakan peran penting dari kompresor. Dalam kesempatan kali ini kita akan khusus membahas kulkas. Kulkas, sebagaimana kita tahu, adalah mesin pendingin yang mampu membekukan makanan atau minuman. Nah, peran kompresor ada di sini. Kompresor mengubah daya listrik menjadi tekanan gas tertentu yang menjadikannya dingin atau panas. Selengkapnya akan diuraikan di bawah ini. Penjelasan Kompresor Kulkas Secara umum, Pemampat atau kompresor adalah alat mekanik yang berfungsi untuk meningkatkan tekanan fluida mampu mampat, yaitu gas atau udara. Tujuan meningkatkan tekanan dapat untuk mengalirkan atau kebutuhan proses dalam suatu system proses yang lebih besar dapat system fisika maupun kimia contohnya pada pabrik-pabrik kimia untuk kebutuhan reaksi. Secara umum kompresor dibagi menjadi dua jenis yaitu dinamik dan perpindahan positif. Dalam mesin kulkas, Kompresor adalah komponen utama sistem heat exchange. Cara kerja sistem tersebut mengambil panas dari dalam kulkas. Kemudian kulkas mengeluarkan panas yang ditransfer oleh cairan dan gas melalui kumparan. Hal tersebut membuat kulkas mampu mendinginkan sekaligus menghangatkan minuman dan makanan. Saat kompresor mati, Anda tentu perlu memperbaiki bahkan menggantinya dengan segera. Tentu supaya kulkas bisa kembali berfungsi dengan normal. Sebelum anda membeli kompresor baru, ketahui beragam jenis kompresor berikut ini. Setidaknya, ada dua jenis kompresor kulkas yang ada di pasaran. Berikut ini ulasan lengkapnya. Compressor Piston Compressor piston secara umum digunakan pada kulkas satu pintu dan kulkas dua pintu. Kompresor jenis ini memiliki kualitas terbaik dibandingkan jenis lainnya. Karena compressor piston mempunyai tiga buah pipa sampai lima buah pipa. Masing-masing pipa juga memiliki fungsi yang berbeda. Misalnya, untuk pipa tiga buah memiliki karakter Satu pipa tekan atau discharge Satu pipa hisap atau suction. Satu pipa untuk pengisian freon. Sedangkan karakter pada pipa lima buah sebagai berikut Satu pipa tekan atau Satu pipa hisap atau suction Satu pipas untuk pengisian Dua pipa sebagai pendingin oli compressor. Pipa ini berada di bawah kompresor. Compressor Rotary Compressor rotary secara umum dipakai pada kulkas dua pintu. Mengenai kualitas jenis ini, masih terbilang rendah. Pasalnya, compressor rotary ruang dudukan pada kompresor ini terbilang sempit dan berbentuk tabung. Kompresor ini merupakan komponen utama pada mesin pendingin. Jika kompresor mati, tentu proses pendinginan tidak akan maksimal. Jika anda mulai merasakan kinerja kulkas mulai bermasalah, coba cek beberapa hal berikut. Barangkali penyebabnya karena kompresor kulkas mati. Pendingin pada kulkas tidak dapat bekerja secara maksimal. Suara pada kompresor menjadi keras dan sangat berisik Ampere kompresor melebihi batas normal. Suara pada kompresor berdengung. Kompresor sudah tidak mau menyala . Solusi Saat Kompresor Rusak Saat kulkas tidak bisa berfungsi sebagaimana mestinya, bukan berarti anda harus membeli kulkas baru. Check lalu perbaiki komponen yang rusak. Misalnya saja saat kompresor mati, anda hanya perlu memperbaiki atau membeli komponen tersebut saja. Ini dia beberapa rekomendasi kompresor yang bisa anda sesuaikan dengan kebutuhan. Kulkas 2 pintu Saat ini, tentu sangat banyak marketplace yang menjual kompresor kulkas 2 pintu. Anda bisa memilih membeli kompresor baru maupun bekas. Tentu keduanya punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Rata-rata di market place harga kompresor kulkas 2 pintu baru terbilang murah. Misalnya, harga kompresor kulkas 2 pintu merk sharp berkisar Rp Kulkas 1 pintu Harga kompresor 1 pintu baru tentu sangat bervariatif. Sebelum membeli, pastikan kompresor tersebut terjamin kualitasnya. Beberapa kompresor yang paling dicari yakni kompresor kulkas panasonic, sharp dan kulthorn. Harga kompresor kulkas kulthorn Rp dan harga kompresor kulkas Panasonic sekitar Rp Originally posted 2022-04-17 185625.
Caramembuat mesin vacum sederhana dari kompresor bekas kulkas dengan sangat mudah dan cepat. Dijamin berfungsi dan bermanfaat. Dapat dijadikan vacum dSaat melihat kulkas di gudang rumah yang sudah tidak dingin dan tidak terpakai, saya terinspirasi untuk menggunakan kompresor dari kulkas tersebut untuk membuat kompresor angin. Untuk tabung anginnya, saya menggunakan tabung freon bekas. Walaupun kecil kompresor buatan sendiri ini cukup kuat untuk memompa ban mobil, pengecatan kecil, airbrush. Selain ukurannya yg kecil kompresor ini juga hampir tidak mengeluarkan suara saat dinyalakan sehingga tidak berisik jika diletakan di dalam rumah. Jadi bila anda mempunya kulkas yg sudah rusak/tidak terpakai anda bisa mengikuti instruksi di bawah ini untuk membuat kompresor angin seperti yang saya buat. PERSIAPAN Pertama-tama saya akan menjelaskan komponen-komponen yang terdapat pada kompresor. Diagram diatas adalah kompresor jenis direct driven’ dimana kompresor dan motor menjadi satu tanpa tali penggerak/vbelt. Berikut adalah komponen-komponen dari kompresor dan fungsinya 1. Kompresor untuk memompakan udara dari luar ke dalam tanki. 2. Katup hisap untuk menghisap udara, biasanya dilengkapi dengan filter udara. 3. Katup satu arah untuk mencegah tekanan udara yang telah masuk ke dalam tangki kembali ke kompresor. 4. Tangki angin tempat untuk menyimpan angin. 5. Otomatis alat yang berfungsi untuk menghentikan kerja kompresor/motor saat tangki mencapai tekanan tertentu/penuh. 6. Pressure Gauge pengukur tekanan angin. 7. Unloader Valve katup yg terdapat dalam otomatis untuk membuang tekanan angin pada saluran/pipa kompresor maupun kompresor pada saat kompresor berhenti agar kerja kompresor/motor tidak berat saat start awal. 8. Relief Valve untuk membuang angin pada kompresor saat otomatis tidak bekerja, sehingga mencegah tangki meledak karena overload. Pada kompresor yg saya buat, saya tidak menggunakan katus satu arah, unloader valve dan relief valve namum masih dapat bekerja dengan baik, tetapi bila anda memiliki komponen-komponen tersebut disarankan untuk memasangkan nya pada kompresor yang akan anda buat. BAHAN Kompresor kulkas/ac Tabung freon kosong Otomatis kompresor Pipa tembaga 1/4” Double nepple 1/4” Mur M10mm, 2 buah Mur M14mm Pressure gauge Keran 1/4” Plat besi 1mm secukupnya ALAT Las Gerinda Bor mata bor 10mm,8mm Solder,Timah solder Pasta solder Flaring tool Obeng + Kunci pas 11,12 Snei M10 x 1,25 CARA MEMBUAT 1. Pertama-tama kita akan membuat kaki untuk tangki angin menggunakan plat besi tipis yg ditekuk sebanyak 4 buah dan dipasang dan di las pada bagian bawah tabung freon. 2. Selanjutnya kita akan membuat dudukan untuk kompresor pada bagian atas tabung/tangki menggunakan plat besi. Ukuran kompresor dan lubang baut kemungkinan besar berbeda-beda, jadi anda bisa mengukurnya dan membuatnya sesuai dengan kompresor yang anda miliki. Saya mengelas 4 buat mur pada plat agar memudahkan pemasangan kompresor nanti nya. 3. Sekarang kita akan membuat tempat untuk memasang otomatis menggunakan mur M14mm. Buat lubang pada bagian atas tabung menggunakan mata bor 10mm, pasang mur dan las dengan baik hingga tidak ada kebocoran. 4. Jika sudah, sekarang kita akan membuat tempat untuk pipa dari kompresor menuju ke dalam tangki. Siapkan 2 buah mur M10mm dan las menjadi satu. Jika mur sudah di las sekarang kita akan memasang nya pada tangki. Buat lubang pada tangki menggunakan mata bor 8mm dan las mur diatas tangki yang sudah diberi lubang. 5. Mur yang kita pasang pada langkah sebelumnya ini adalah tempat untuk memasangkan napple, tetapi karena drat pada napple berbeda dengan mur tersebut kita harus merubah drat pada napple menggunakan snei m10 x 1,25. Jepit lah napple pada ragum dan perlahan-lahan putar snei sehingga menghasilkan drat baru. Sekarang napple sudah dapat dimasukan ke dalam mur M10 yang tadi dibuat, Beri selotip pipa atau lem besi bila perlu dan kencangkan. 6. Siapkan pipa tembaga 1/4 inch, masukan nut 1/4inch ke dalam pipa dan gunakan flaring tools untuk membesarkan bagian ujung dari pipa tersebut. 7. Letakan kompresor pada atas tangki dan sambung pipa yg tadi kita buat ke kompresor menggunakan timah dan api las. Bersihkan kedua permukaan pipa yang akan disambung menggunakan amplas dan beri pasta solder agar timah dapat melekat dengan baik. Jika kedua pipa sudah disambungkan, pasang ujung pipa ke napple pada tangki dan kencangkan. 8. Pasang keran 1/4” pada mur yg telah kita buat pada langkah ke 3. Beri selotip/lem besi bila perlu agar sambungan tidak bocor. Pastikan keran pada posisi terbuka dan anda lepas tuas keran bila perlu agar tidak menggangu saat pemasangan otomatis. 9. Pasang otomatis di keran yang baru saja dipasang, tambahkan selotip pipa untuk mencegah kebocoran. 10. jika otomatis sudah terpasang dengan baik, pasanglah kabel dari kompresor dan steker. 11. Selanjutnya pasang pressure gauge lalu nyalakan kompresor dan cari kebocoran pada setiap sambungan menggunakan air sabun. Jika sudah tidak ditemukan kebocoran anda bisa melakukan pengecatan agar hasil akhir nya lebih bagus. Jangan lupa untuk memastikan otomatis bekerja dengan baik, normalnya otomatis akan bekerja saat tekanan dalam tangki mencapai sekitar 150 psi. Bnvy.